Jumat, 13 Agustus 2010

MASALAH AKAN DATANG

Bahagia merupakan harapan semua orang bagi yang hidup di duni ini, namun biasanya kebahagiaan biasanya hanyalah khayalan semata.
tidak semua orang dapat menikmati kebahagiaan sebagaimana orang yang menikmatinya, kebahagiaan biasanya tinnggalllah nama, mengapa??????
itu terjadi karena berbagai hal diantaranya masalah baik itu masalah keluarga, pribadi atau lainnya. oleh kerena itu untuk mengatasi sebuah masalah perlu penyelesaiannya yang full konsentrasi dengan banyak konsultasi dengan orang2 atau dengan jalan berdo'a. tentunya masalah tidak akan terselasaikan dengan begitu saja tetapi harus dengan penyelesaiaan dengan cara:
1. perhatikan apa maslahnya (kenali masalah)
2. cari tau datangnya masalah
3. konsultasikan ma orang terdekat
4. jangan sombong
5. berdoa
perlu di ingat masalah tidak akan selesai tetapi cm berpindah kemasalah baru. intinya selesaikan masalah dan bersiap menghadapi masalah baru.

Minggu, 28 Juni 2009

PENYEGARAN PEMBINA GUDEP



A. PENDAHULUAN
Gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok menyelenggarakan kegiatan Kepramukaan bagi kaum muda, guna menumbuhkan tunas bangsa agar menjadi generasi yang lebih baik, yang sanggup bertanggungjawab dan mampu membina serta mengisi kemerdekaan nasional. Dalam pelaksanaannya diperlukan dukungan anggota dewasa.
Anggota dewasa dalam Gerakan Pramuka mempunyai tugas yang berbeda-beda sesuai dengan fungsinya, namun mereka memiliki satu hal yang sama yaitu mendukung penyelenggaraan kegiatan kepramukaan bagi kaum muda. Sehubungan dengan hal tersebut maka para anggota dewasa diharapkan dapat meningkatkan kemampuannya sesuai dengan fungsi dan tugasnya melalui pendidikan dan pelatihan.
Pendidikan dan pelatihan diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Pattallassang dengan tujuan untuk melengkapi atau membekali anggota dewasa dengan kemampuan-kemampuan agar dapat memberikan sumbangan bagi tercapainya misi Gerakan Pramuka pada umumnya dan Gerakan Pramuka Pattallassang pada Khususnya.

B. DASAR PELAKSANAAN
1. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
2. Surat Keputusanketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor : 18 Tahun 2002 tentang Sistem Pendidikan Dan Pelatihan Anggota Dewasa dalam Gerakan Pramuka
3. Program Kerja Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Pattallassang

C. MAKSUD DAN TUJUAN
1. menyiapkan tenaga pengelola Gugus Depan agar kegiatan Kepramukaan di Gugusdepan dapat berdayaguna
2. Sebagai sarana proses pendidikan bagi anggota dewasa yang teratur, berkesinambungan dan berjenjang untuk meningkatkan kinerja anggota dewasa.
3. Sebagai sarana pembekalan dan pemberdayaan anggota dewasa dalam berbagai fungsi di semua jajaran
4. membentuk dan menata anggota Gerakan Pramuka khususnya Pramuka Dewasa yang militan dan memiliki jiwa Kepramukaan yang dapat diandalakan serta mempunyai kepekaan sosial yang tajam khususnya dalam hal Pembinaan Generasi Muda.

D. SASARAN
Pembina Gudep mampu mengelola Gudep dengan baik, melaksanakan dan mengevaluasi kegiatan, mengkoordinasi para Pembina Satuan, memberdayakan pembina dan peserta didik dalam menyusun Prodik, memberdayakan masyarakat/orangtua peserta didik dalam mendukung keberhasilan program Gudep

E. NAMA KEGIATAN
Penyegaran Pembina Gugus Depan selanjutnya disebut PEPGUD

F. WAKTU PELAKSANAAN
Kegiatan ini dilaksanakan pada Tanggal 15 – 17 Juni 2009

G. TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor UPTD Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kecamatan Pattallassang

H. PESERTA
1. Pembina Gugus Depan dalam wilayah Kerja Kwarran Pattallassang
2. Pembina Gugus Depan lainnya yang berminat
I. MATERI
Materi dan masukan secara garis besar adalah:
1. Pendalaman Kepramukaan dan Gerakan Pramuka,
2. Pengelolaan Gudep,
3. Musyawarah Gudep,
4. Dewan Satuan,
5. Administrasi Gudep dan Satuan,
6. Materi tambahan dan praktek lapangan

J. ANGGARAN KEGIATAN
Adapun anggaran yang dibutuhkan dalam kegiatan ini terlampir

K. PENUTUP
Demikian prolaks ini kami buat sebagai bahan pertimbangan dengan harapan mendapatkan respon yang positif untuk menuju kearah yang lebih baik.